Posts

Showing posts from September, 2020

Saldo Prakerja Akan di Nonaktifkan atau Dicabut Kepesertaannya Jika Tidak Dibelanjakan

Image
Sumber: google.com Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja sendiri sudah memberikan imbauan kepada para penerima Kartu Prakerja gelombang 6 untuk segera membeli pelatihan pertama sejak saldo mereka masuk ke dalam dashboard. Saldo penerima kartu prakerja gelombang 6 akan hangus dan dikembalikan jika tidak belanjakan sampai 2 Oktober 2020 pukul 23.59 WIB. Dalam unggahannya melalui akun Instagram @prakerja.go.id pada Selasa pagi, Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja mengatakan, akan memberikan waktu 3 hari lagi, sebagai batas waktu untuk melakukan transaksi dalam membeli pelatihan pertama.  “Bagi sobat Prakerja yang sudah lolos gelombang 6, namun belum membeli pelatihan pertama, segera beli pelatihan pertamamu sekarang juga,” tulis salah satu isi unggahannya, Selasa (29/9/2020). Batas pembelian pertama bagi penerima Kartu Prakerja gelombang 6 adalah tanggal 2 Oktober 2020 pukul 23.59 WIB. Itu artinya, penerima Kartu Prakerja gelombang 6 hanya tinggal memiliki waktu 1 hari saja atau kurang le...

Gagal Menyalip, Seorang Pengendara Motor Tewas Terlindas Roda Belakang Truk

Image
Sumber: google.com Pada hari Rabu (30/9/2020) terjadi kecelakaan lalu lintas tepatnya di depan SMPN 1 Kadipaten Desa Buniasih, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya . Kecelakaan tersebut menyebabkan seorang pengendara motor tewas terlindas roda belakang truk.  Kronologi kecelakaan Polres Tasikmalaya , Ipda Zezen Zaenal seorang Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas, menceritakan kronologi kejadian kecelakaan pemotor yang terlindas truk tersebut. Mulanya, pengendara sepeda motor Honda Vario berpelat nomor Z 6360 IR melintas di Jalan Raya Kadipaten. Dia datang dari arah Ciawi, Tasikmalaya , menuju Malangbong, Garut. Di lokasi kejadian, sepeda motor yang dikendarai pemuda berinisial AM (25) yang berboncengan dengan AB (40) mencoba menyalip truk berpelat Z 9248 HP yang berada di depannya. "Sepeda motor mencoba mendahului dump truck dari sebelah kiri, diduga terjadi serempetan sehingga sepeda motor terjatuh dan pengendaranya terlindas oleh roda belakang sebelah kiri dumtruk," uca...

Ini Dia 4 Makanan dan Minuman yang Dilarang Untuk Dimakan Setelah Berolahraga

Image
Sumber: google.com Para ahli kesehatan merekomendasikan untuk tidak makan 4 hal ini setelah berolahraga. Karena sejumlah makanan yang dikonsumsi setelah berolahraga ada yang dapat membahayakan tubuh. Melansir dari Cosmopolitan, Pelatih Kesehatan Gizi Integratif Amy Wright menyatakan, ada beberapa asupan yang harus dihindari setelah olahraga, antara lain. 1. Makanan Rendah Karbhidrat Wright menyarankan mengonsumsi makanan karbohidrat sehat seperti stroberi, pisang, blueberry, dan kiwi. Dia juga merekomendasikan biji-bijian, kacang-kacangan, buah-buahan dan sayuran. "Ini akan memastikan Anda memiliki energi yang berkelanjutan sepanjang hari," saran ahli nutrisi tersebut. 2. Minuman Isotonik "Jika Anda bukan atlet lari maraton profesional, saya sarankan untuk menghindari minuman olahraga karena kerap sangat tinggi gula, pemanis, atau bahan kimia," kata Wright. 3. Makanan yang Digoreng Wright merekomendasikan untuk menghindari makanan cepat saji yang digoreng karena men...

Layanan Perpanjangan SIM Keliling Online Kini Hadir di Bundaran Leuwigajah

Image
Sumber: google.com Polres Cimahi kembali untuk memberikan layanan perpanjang SIM keliling online di Bundaran Leuwigajah, Cimahi, pada Rabu (30/9/2020). Pelayanan ini dimulai pada pukul 08.00 s/d 11.00 WIB.  Persyaratan yang harus dibawa adalah SIM yang masih berlaku dan E-KTP serta fotokopinya. Untuk diperhatikan, SIM yang bisa diperpanjang di layanan SIM keliling online ini hanya SIM A dan SIM C.  Biaya perpanjangan SIM A adalah Rp80.000, sedangkan SIM C Rp75.000. Biaya lainnya adalah untuk asuransi sebesar Rp50.000 dan biaya kesehatan Rp40.000. Warga disarankan datang 1 jam lebih awal untuk memulai antrean dan membawa pulpen sendiri. Senantiasa menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dengan mencuci tangan, jaga jarak dan tidak berkerumun. Apabila SIM telah melewati masa berlaku, perpanjangan bisa diproses di Polres Cimahi sesuai domisili KTP dengan cara mengajukan permohonan pembuatan SIM baru. Sumber: Ayobandung.com

Jangan Lakukan Hal ini Jika Kalian Sudah Lolos Seleksi Kartu Prakerja

Image
Sumber: google.com Anda mungkin sudah dapat menerima pengumuman prakerja gelombang 10 melalui SMS ataupun melalui situs web prakerja .go.id sejak tanggal 29 September s/d 1 Oktober 2020. Karena pengumuman prakerja biasanya dilakukan selama 3 hari setelah gelombang ditutup. Selain menunggu SMS, Anda mesti rutin mengecek pengumuman prakerja gelombang 10 secara berkala di dashboard guna mengetahui hasil seleksi. Hal itu juga disampaikan Head of Communication Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Louisa Tuhatu. "Kami mengimbau agar seluruh peserta dapat mengecek dashboard pada masing-masing akun secara berkala," ujarnya kepada Ayojakarta.com (Ayo Media Network), Rabu (29/9/2020). Peserta yang berhasil lolos akan diarahkan untuk memverifikasi nomor rekening atau e-wallet. Selanjutnya, peserta lolos hanya tinggal menunggu hingga mendapatkan nomor Kartu Prakerja dan saldo sebesar Rp1 juta, yang tertera pada dashboard. Jika Sudah Lolos, Jangan Langgar Hal Ini Setelah mendapatkan nomor ...

Presentasi Kesembuhan Pasien Covid-19 di Indonesia Berangsur Membaik

Image
Sumber: google.com Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof. Wiku Adisasmito menyebut 77,6% atau 399 dari 514 kabupaten/kota memiliki tingkat kesembuhan antara 50-100%. Presentasi kesembuhan pasien Covid-19 di Indonesia memiliki angka kesembuhan yang cukup baik. "Ini adalah hal yang baik yang perlu dipertahankan dan ditingkatkan agar kesembuhannya bisa mencapai 100%. Apabila penanganan kasusnya baik dan dini, maka potensi mendapatkan kesembuhan 100% sangat besar," ungkapnya dalam jumpa pers Perkembangan Penanganan Covid-19 di Kantor Presiden, Selasa (29/9/2020) yang disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden.  Meski demikian 19,3% atau sebanyak 99 kabupaten/kota yang memiliki persentase kesembuhan kurang dari 50%. Pemerintah daerah setempat diminta untuk dapat meningkatkan kesembuhan dan meningkatkan pelayanan kesehatan dan penanganan dini. Juga segera berkoodinasi dengan Kementerian Kesehatan dan Satgas Covid-19 agar bisa dibantu.  Perkembangan kasus Covid-19 dalam ...

Ini Dia 7 Golongan yang Tidak Akan Lolos, Dan Aturan-Aturan Dalam Kartu Prakerja

Image
Sumber: google.com Para peserta kartu prakerja gelombang 10 sudah dapat mengetahui pengumuman hasil melalui dashboard mereka pada hari pertama penutupan per gelombang yaitu mulai sejak Selasa (29/9/2020) s/d Kamis (1/10/2020). Namun, terdapat penyebab utama seseorang tidak lolos prakerja gelombang 10. Panitia kartu prakerja sudah merumuskan 7 golongan atau kategori yang tidak akan lolos dalam pemilihan kartu prakerja . Berikut ini adalah daftarnya: Pejabat negara Pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Aparatur Sipil Negara Prajurit Tentara Nasional Indonesia Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia Kepala desa dan perangkat desa Direksi, Komisaris, dan Dewan Pengawas pada badan usaha milik negara atau badan usaha milik daerah. Tanda Lolos dan Tidak Lolos Namun, jika Anda tidak tergolong 7 kategori di atas, lantas, bagaimana membedakan antara peserta lolos dan tidak lolos pada program bantuan Kartu Prakerja ? Jika tidak lolos, dashboard peserta akan tertulis 'Ka...

Tentang Persib! Ini Dia Daftar Lengkap Tanggal Kelahiran Skuat Maung Bandung

Image
Sumber: google.com Pada bulan September ini ada dua pemain Persib yang merayakan hari lahirnya, yaitu Saiful pemain muda yang berperan sebagai gelandang Persib ini merayakan hari jadinya yang ke-18 tahun pada 9 September. Satu pemain lainnya yang lahir pada bulan ini adalah Henhen Herdiana yang berulang tahun ke-25 pada 10 September. Dilansir dari web resmi Persib , skuat Maung Bandung yang usianya paling muda adalah Saiful yang berusia 18 tahun. Sedangkan yang tertua adalah penjaga gawang I Made Wirawan yang pada tahun ini genap berusia 39 tahun pada 1 Desember. Catatan lainnya, dua pemain persib lahir di tanggal, bulan, dan tahun yang sama. Mereka adalah Dhika Bayangkara dan Omid David Nazari yang lahir pada 29 April 1991. Januari Ravil Shandyka Putra; 14-1-2002  Ardi Idrus: Ternate, 22-1-1993 Februari Kakang Rudianto: 2-2-2003 Abdul Aziz Lufti Akbar: Bandung, 14-2-1994 Wander Luiz: Esprito Santo, Brasil, 17-2-1992 Febri Hariyadi: Bandung, 19-2-1996 Zulham Malik Zamrun : Ternate,...

Pemadaman Listrik di Sejumlah Wilayah Kota Bandung, Yuk Cek Dimana dan Jam Berapa Pemadamannya!

Image
Sumber: google.com Pada hari Selasa (29/9/2020) mulai pukul 09.00 s/d 16.00 WIB, sejumlah wilayah di Kota Bandung akan mengalami pemadaman listrik. Adapun wilayah yang terkena pemadaman listrik tersebut adalah wilayah Ujungberung dan Kampus Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Berdasarkan informasi resmi dari PLN Unit Pelaksanaan, Pelayanan, Pelanggan (UP3) Bandung, pemadaman listrik dilakukan dalam rangka menjaga dan meningkatkan pasokan listrik. Berikut waktu dan lokasi pemadaman listrik di Kota Bandung, Selasa (28/9/2020). Wilayah Ujungberung Pukul 09.00-16.00 WIB  Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Pukul 10.00-14.00 WIB PLN mengatakan, sehubungan dengan kegiatan tersebut, demi menjaga keamanan dan keselamatan bersama, listrik di sekitar lokasi untuk sementara tidak dapat digunakan.  "Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya," katanya. Apabila listrik padam di luar jadwal tersebut, warga diarap segera menghubungi PLN 123 atau melalui PLN Mobile. Sumber: Ayobandung.c...

Belum Dapat SMS? Cek di Prakerja.go.id

Image
Sumber: google.com Apa yang harus kita lakukan jika belum menerima SMS pengumuman kelolosan prakerja gelombang 10?. Melihat pengalaman pada gelombang-gelombang sebelumnya, sejumlah pendaftar kartu prakerja gelombang 10 sudah mengetahui jika pengumuman kelolosan di umumkan di SMS pada nomor yang terdaftar di kartu prakerja . Biasanya, Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja sudah mulai menyeleksi pada hari pertama setelah penutupan gelombang hingga 2 hari kedepan. Artinya, peserta gelombang 10 dapat mulai mengecek dashboard secara berkala pada 29 September hingga 1 Oktober untuk mengetahui kelolosan mereka di pengumuman prakerja gelombang 10. Selain mendapatkan pengumuman prakerja gelombang 10 melalui SMS, Anda bisa mengecek pengumuman di web Kartu Prakerja www.prakerja.go.id. Begini caranya. 1. www.prakerja.go.id 2. Klik “Masuk” di bagian kanan atas situs web 3. Login dengan email dan password yang Anda gunakan ketika mendaftar prakerja gelombang 10.  4. Setelah masuk, Anda aka...

Pengumuman Prakerja Gelombang 10 Lewat SMS, Ini Dia Tahapannya

Image
Sumber: google.com Pengumuman seleksi kartu prakerja gelombang 10 akan disampaikan lewat SMS ke nomor yang terdaftar pada akun prakerja. Berdasarkan kelolosan pada gelombang sebelumnya, pengumuman prakerja gelombang 10 bisa didapatkan hari ini, Selasa (29/9/2020). “Peserta yang lolos akan mendapat SMS pemberitahuan ke nomor yang terdaftar pada akun Prakerja milik Sobat!” tulis akun Instagram resmi prakerja @prakerja.go.id, Senin (28/9/2020). Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja sendiri mengumumkan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 10 ditutup, Senin 28 September 2020 pukul 12.00 WIB. Saat menunggu pengumuman prakerja gelombang 10, ada hal yang tidak boleh Anda lakukan. Anda tidak boleh mengganti atau menonaktifkan nomor yang didaftarkan pada akun prakerja. Setidaknya, nomor tersebut harus aktif sampai batas pengumuman prakerja gelombang 10. Karena itu, pastikan nomor tersebut selalu aktif setidaknya 6 bulan ke depan. “Pastikan Sobat tetap menggunakan nomor HP tersebut, ya,” tulis akun...

Polres Cimahi Membuka Perpanjangan SIM Keliling Online di Alun-alun Lembang

Image
Sumber: google.com Layanan mobil perpanjangan SIM keliling online dibuka pada hari ini Selasa (29/9/2020) oleh Satuan Lalu Lintas Polres Cimahi di alun-alun Lembang, Kabupaten Bandung Barat.  Pelayanan perpanjangan SIM keliling online ini dibuka mulai pada pukul 08.00 s/d 11.00 WIB. Para pengaju perpanjangan SIM ini wajib membawa persyaratan yang telah ditentukan yaitu SIM yang masih berlaku dan E-KTP serta fotokopinya. Untuk diperhatikan, SIM yang bisa diperpanjang di layanan SIM keliling online ini hanya SIM A dan SIM C.  Biaya perpanjangan SIM A adalah Rp80.000, sedangkan SIM C Rp75.000. Biaya lainnya adalah untuk asuransi sebesar Rp50.000 dan biaya kesehatan Rp40.000.  Warga disarankan datang 1 jam lebih awal untuk memulai antrean dan membawa pulpen sendiri. Gunakan standar kesehatan Covid-19 seperti memakai masker dan jaga jarak. Apabila SIM telah melewati masa berlaku, perpanjangan bisa diproses di Polres Cimahi sesuai domisili KTP dengan cara mengajukan perm...

Penemuan Beras Plastik Di Program BPNT Cianjur

Image
Sumber: google.com Terdapat penemuan biji plastik berbentuk bulat dikemasan paket beras 10 kilogram pada program Bantuan Pangan Nontunai (BPNT) di Kampung Tugu, RT 01, RW 06 Desa Ciharahas, Kecamatan Cilaku, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat . Menyisakan kehawatiran warga. Diketahui sejumlah warga telah mengkonsumsi beras tersebut. Kepala Desa Ciharashas Zakaria mengatakan, kekhawatiran muncul setelah ia memeriksa dua keluarga penerima manfaat (KPM). Dalam sisa beras yang dikonsumsi ternyata ditemukan butiran plastik. “Duh saya kepikiran warga yang sudah mengkonsumsi beras ada plastiknya, terutama tentang kesehatannya,” ujar Zakaria pada Ayobandung.com saat dihubungi melalui telepon, Senin (28/9/2020). Kekhawatiran Zakaria cukup beralasan karena beras bansos tersebut sudah hampir habis dimasak. Warga tidak memeriksanya terlebih dahulu karena tidak tahu. “Setelah kami cek, ternyata hampir semuanya sudah habis dimasak,” keluhnya. Sumber: Ayobandung.com

60 Orang Terjagkit Covid-19 Pada Minggu Malam Mencetak Rekor Tertinggi di Kabupaten Bogor

Image
Sumber: google.com Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Bogor mencatat 60 kasus baru pasien yang terkonfirmasi positif terpapar virus Covid-19 pada Minggu (27/9/2020) malam. Berdasarkan data Satgas Covid-19, tambahan 60 pasien dalam sehari itu menjadi yang tertinggi selama pandemi Covid-19. Kasus tambahan positif didominasi oleh pasien yang berasal dari Kecamatan Cibinong 13 kasus, Parung 6, Tajur Halang 7, Caringin 7, Bojonggede 5, Ciawi 6, dan Kemang 4. Sementara itu pasien sembuh bertambah 53 orang sehingga total menjadi 1.033 orang. Jumlah pasien positif yang masih sakit sebanyak 616 orang, pasien meninggal 50 orang, dan suspek Covid-19 sebanyak 17 orang. Pekan lalu Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor , Syarifah Sopiah, mengatakan tercatat hanya ada 1 kecamatan di Kabupaten Bogor yang berstatus zona hijau. Kecamatan itu yakni Tanjung Sari. "Kecamatan yang masih zona hijau Tanjung Sari, kecamatan lainnya beragam ada yang oranye dan merah," ujar Juru Bicara Satgas Covi...

Covid-19 di Kabupaten Bandung 27 September 2020, 4 Kasus Aktif, 3 Sembuh, 1 Meninggal

Image
Sumber: google.com Pemerintah Kabupaten Bandung memutakhirkan data penyebaran virus Covid-19 per Minggu (27/9/2020) setelah selama empat hari absen. Diketahui terjadi penambahan 8 kasus positif Covid-19 yang terdiri dari empat kasus aktif, tiga kasus sembuh, dan satu kasus meninggal dunia. Merujuk akun twitter resmi @bandungpemkab, diketahui saat ini jumlah total kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bandung sebanyak 717 kasus. Tercatat, satu kasus meninggal berasal dari Kecamatan Baleendah. Dalam rinciannya, tercatat jumlah suspek saat ini mencapai 2.426 kasus dengan 69 di antaranya dalam proses perawatan. Dibandingkan data sebelumnya, ada penambahan 16 suspek. Terdapat tiga kategori yang termasuk ke dalam kasus suspek, yaitu orang dengan ISPA (infeksi saluran pernafasan akut) dan dalam 14 hari terakhir berada di lokasi transmisi lokal, orang dengan ISPA dan ada kontak dengan kasus konfirmasi atau probable, serta orang dengan ISPA dan Pneumonia berat yang butuh perawatan di rumah s...

Aryo Hanggono Dirjen KKP Meninggal Dunia Terinfeksi Covid-19

Image
Sumber: google.com Aryo Hanggono Direktur Jendral Pengelolaan Ruang Laut (PRL) Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP) dikabarkan telah meninggal dunia. Aryo meninggal dunia dikarenakan terdampak Covid-19 . Hal tersebut dibenarkan, Kepala Biro Hubungan Masyarakat dan Kerja Sama Luar Negeri KKP, Agung Tri Prasetyo. Agung menyebut Aryo menghembuskan nafas terakhir di RSPAD Gatot Subroto. "Beliau wafat pagi ini 04.50 wib di RSPAD," ujar Agung saat dihubungi Suara.com, Senin (28/9/2020). Agung menambahkan, sebelumnya Aryo telah menjalani perawatan di RSPAD sejak 9 September 2020 lalu. "Masuk perawatan pasca terindikasi positif Covid-19 September lalu," ujar Agung. Sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo juga dirawat di RSPAD Gatot Subroto karena terpapar virus Corona ( Covid-19 ). Kekinian Edhy telah dinyatakan negatif meskipun sempat dirawat di ruangan Intensive Care Unit (ICU). Politikus Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menyampaikan hal tersebut usa...

Ini Dia Orang Terkaya Di China yang Menggeser Kedudukan Jack Ma

Image
Sumber: google.com Posisi Jack Ma sebagai orang terkaya di China tergantikan oleh seorang pengusaha air galonan dan vaksin, menurut Bloomberg Billionaires Index.  Kekayaan bersih pendiri Nongfu Spring, Zhong Shanshan telah mencapai 58,7 miliar dolar (sekitar Rp 864 triliun) setelah perusahaan air kemasannya melakukan penjualan besar-besaran awal bulan ini. Menyadur Inquirer, kekayaan tersebut membuatnya lebih kaya 2 miliar dolar (sekitar Rp 29 triliun) dari orang nomor satu sebelumnya, pendiri Alibaba yakni Jack Ma . Nongfu Spring, yang mengklaim sebagai nomor satu di pasar air kemasan di China , ada di mana-mana di seluruh negara karena kebanyakan orang menghindari air keran demi alasan kesehatan. Zhong juga berhasil menggeser posisi Pony Ma, yang mendirikan Tencent (TCEHY). Tidak seperti Jack Ma dan Pony Ma, Zhong bukanlah pengusaha teknologi. "Anda biasanya mengharapkan orang nomor satu di China datang dari [teknologi]," kata Rupert Hoogewerf, ketua perusahaan riset kek...

PDAM Tirtawening Memberikan Layanan Gratis Penyedotan Septik Tank Berikut Ini Syarat dan Ketentuannya

Image
Sumber: google.com PDAM Tirtawening menyediakan layanan penyedotan septik tank air limbah untuk golongan rumah tangga dan pelaku usaha.  Bagi kelompok rumah tangga, pengguna harus mendaftarkan diri dengan cara memberikan nama lengkap, alamat lengkap, dan nomor telepon. Informasi tersebut disampaikan ke PDAM Tirtawening di nomor telepon 2512418 pada hari dan jam kerja. Khusus untuk pelanggan PDAM Tirtawening golongan rumah tangga, diberikan layanan gratis dengan syarat menyertakan bukti pembayaran rekening air minum terakhir. Layanan gratis ini untuk penyedotan yang dilakukan sekali dalam tiga tahun.  Sementara bagi kelompok niaga atau industri, selain menyertakan identitas, wajib pula menyertakan hasil uji laboratorium air tanah. Selain bagi pelanggan, PDAM Tirtawening pun menerima jasa penyedotan septik tank bagi masyarakat umum dengan tarif sebagai berikut. - Kelompok sosial, Rp220.000 - Kelompok rumah tangga, Rp330.000 - Instansi, Rp330.000 - Kelompok niaga, Rp385.000 - Kel...

Olah Raga Fisik Diperbolehkan, Ini Dia Peraturan Baru AKB Kota Bogor

Image
Sumber: google.com Perubahan peraturan pelaksanaan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) baru saja diterbitkan oleh Pemerintah Kota Bandung . Salah satu perubahan yang dilakukan pada panduan kegiatan olah raga yang mulai mendapatkan beberapa kelonggaran. Salah satunya yaitu peluang untuk menyelenggarakan pertandingan olah raga fisik di stadion meskipun tanpa adanya penonton. Aturan baru tentang AKB di Kota Bandung termuat dalam Peraturan Wali Kota Nomor 5 Tahun 2020 tentang Perubahan Ketiga atas Perwal Nomor 37 Tahun 2020 tentang Pedoman Pelaksanaan AKB dalam Rangka Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Di Pasal 20 Perwal tersebut, termuat ayat baru yang memungkinkan penyelenggaraan olah raga kontak fisik. “Khusus untuk kegiatan pertandingan dan perlombaan olah raga kontak fisik secara selektif diperbolehkan dengan ketentuan tanpa melibatkan dan atau dihadiri oleh penonton atau supporter”, bunyi ayat 2 Pasal 20 dalam aturan baru tersebut. Aturan ini sebelumnya tida...

Operasi Yustisi Kota Bandung Telah Mencapai Rp. 7 juta Pada 23 September

Image
Sumber: google.com Denda hasil operasi yustisi penegakkan protokol kesehatan sejak 1 September hingga 23 September sudah terkumpul sebanyak Rp. 7 juta mayoritas denda didapat dari tempat usaha yang melanggar aturan, hal ini disampaikan oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung. Rasdian Setiadi Kepala Satpol PP Kota Bandung mengatakan bahwa jumlah denda yang di dapat dari 130 titik tempat usaha yang dilakukan operasi yustisi penegakkan protokol kesehatan.  Menurutnya, pihaknya memberikan sanksi berat kepada 19 tempat usaha seperti kafe, rumah makan, pusat perbelanjaan, mal dan tempat hiburan. "Ada 718 pelanggaran terkait kedisiplinan protokol kesehatan covid-19 yang dilakukan individu maupun tempat usaha," ujarnya, Jumat (25/9). Mayoritas pelanggaran dilakukan oleh individu sebanyak 641 pelanggaran dan 77 pelanggaran dilakukan tempat usaha. Menurutnya, individu yang melanggar protokol kesehatan seperti tidak memakai masker maupun makai masker namun tidak sesua...

Perketat Protokol Kesehatan, Pemkab Karawang Berlakukan Jam Malam

Image
Sumber: google.com Untuk menekan tingkat penyebaran Covid-19 Pemerintah Kabupaten Karawang memberlakukan jam malam. Semua aktiviras kegiatan usaha dan masyarakat telah dibatasi hingga pukul 21.00 WIB. Acep Jamhuri selaku Sekretaris Daerah Karawang mengatakan, selama penerapan jam malam maka warga yang berkerumun akan dibubarkan oleh Satgas yang melakukan patroli. Polres Karawang sendiri juga telah membentuk Tim Penindak Pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19 yang bertugas untuk menindak masyarakat yang melanggar ketentuan protokol kesehatan yang telah berlaku. Tim Penindak Pelanggar Protokol Kesehatan Covid-19 akan bekerja secara mobile, mencari warga yang melanggar protokol kesehatan. Sanksi yang diterapkan sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 06 Tahun 2020, Peraturan Gubernur Nomor 60 Tahun 2020 dan Peraturan Bupati Karawang Nomor 63 Tahun 2020. Sementara itu, di antara poin-poin pembatasan dalam Surat Edaran Bupati Karawang terkait jam malam ialah, pengelola atau pelaku usaha p...

Memperingati HUT Kota Bandung Adakan Nonton Bareng Secara Drive In

Image
Sumber: google.com Yana Mulyana selaku Wakil Wali Kota Bandung sangat antusias nonton bareng di dalam mobil. Kegatan ini merupakan serangkaian rangka memperingati Hari Jadi Kota Bandung yang ke-210 pada Jumat (25/9/2020). "Seru, ini pengalaman. Bagus ini inovasi," tutur Yana usai menonton di Kiara Artha Park, Jumat malam. Dengan kegiatan di luar ruangan, Yana berharap tidak ada penyebaran Covid-19.  "Ini dilakukan outdoor. Mudah-mudahan tidak terlalu khawatir juga sama Covid-19. Karena kita berada di mobil sendiri relatif lebih aman," katanya. Yana mengungkapkan, tiket yang ludes terjual menunjukkan seberapa antusias masyarakat dan rasa penasaran ingin mencoba nonton bareng film di Drive-in tersebut. "Saya dapat laporan dari Bu Kadis (Disbudpar), dari awal memang sold out terus. Ini satu pengalaman baru buat masyarakat di tengah kerinduan nonton film layar lebar di fasilitasi dengan drive-in," jelasnya. Sementara itu, Co-Founder Drive in Senja, Ashram Shah...

Operasi Yustisi Gabungan Tasikmalaya, Ada Pelanggar yang Bawa Masker tapi Tak Dipakai

Image
Sumber: google.com Polres Tasikmalaya bersama TNI, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan menggelar operasi yustisi yang digelar secara gabungan, beragam pelanggaran ditemukan dalam operasi yustisi gabungan tersebut. Salah satunya adalah warga yang hanya membawa masker tanpa menggunakannya. "Sekarang, ada yang membawa tapi tidak dipakai. Kondisi itu kita nilai sebagai peningkatan jika dibanding sebelumnya. Ke depan, semoga masyarakat tidak hanya membawa tapi memakainya," ucap Kabag Ops Polres Tasikmalaya yang juga tergabung dalam tim gugus tugas penanggulangan Covid-19 Tasikmalaya, Kompol Cucu Juhana, Senin (21/9/2020). Cucu menuturkan, sebelum adanya perintah operasi yustisi yang dikeluarkan pemerintah, kesadaran maayarakat menggunakan masker masih rendah.  "Buktinya setiap kali kita menggelar razia waktu itu, banyak warga yang beraktivitas dikeramaian maupun di kendaraan tidak membawa dan memakai masker, " kata Cucu. Salah satu warga Kecamatan Singaparna, Yadi (34) men...

Hotel Bintang 3 Kota Bekasi Masih Enggan Disulap Jadi Ruang Isolasi Covid-19

Image
Sumber: google.com Rahmat Effendi selaku Wali Kota Bekasi mengatakan, sejumlah pengelola hotel bintang 3 di wilayahnya masih enggan tempat nya di ubah fungsikan menjadi ruang isolasi pasien Covid-19 dengan kriteria Orang Tanpa Gejala (OTG). Padahal, kata Rahmat, pihaknya telah menyiapkan anggaran untuk menyewa hotel bintang 3 tersebut menjadi ruang isolasi pasien OTG Covid-19 . Anggaran itu dialokasikan langsung pemerintah pusat melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk menyewa hotel-hotel di beberapa provinsi sebagai tempat isolasi pasien berstatus OTG. Jumlahnya berkisar Rp 3,5 triliun. "Sudah saya sampaikan kepada mereka (pengelola hotel bintang 3), tapi mereka masih pikir-pikir dan tidak ada jawaban sampai sekarang," kata Rahmat ditemui di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (21/9/2020). Rahmat mengatakan, di Kota Bekasi hotel dengan kelas bintang tiga jarang ditemukan. Meskipun ada, mereka masih takut akan penginapannya dijadikan sebagai ruang is...

Curah Hujan Ekstrem Membuat Sejumlah Wilayah Bogor Dilanda Banjir dan Longsor

Image
Sumber: google.com Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika ( BMKG ) melalui Stasiun Meteorologi Citeko, Cisarua, Kabupaten Bogor mengatakan curah hujan ekstrem di Kawasan Puncak, Cisarua, telah menyebabkan banjir serta longsor di Megamendung. "Hari ini curah hujan ekstrem di Kawasan Puncak melebihi, kategori lebih dari 100 mm per hari," ujar Kepala Stasiun Meteorologi Citeko, Asep Firman Ilahi, Senin (21/9/2020). Menurutnya, sejak pukul 15.30 WIB hingga Senin malam, tercatat curah hujan sebesar 110 mm dari pengukuran di Stasiun Meteorologi Citeko, dan 95 mm dari pengukuran Pos Polusi Udara Cibeureum, Cisarua. Asep menyebutkan ini merupakan curah hujan ekstrem pertama sepanjang kemarau 2020. Sejumlah bencana alam seperti banjir dan tanah longsor terjadi pada Senin di wilayah Bogor akibat curah hujan ekstrim, hal ini diungkapkan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor. "Pamijahan dan Jalur Puncak (Megamendung) banjir, sedangkan longsor di ...

Seorang Pria Pengendara Minibus Nekat Terobos Polres Tasikmalaya Kota

Image
Sumber: google.com Polres Tasikmalaya Kota nekat diterobos oleh seorang laki-laki tidak dikenal, selain mencoba untuk menerobos pria itu juga menabrak pintu gerbang Polres Tasikmalaya Kota di Jalan Letnan Harun, Kota Tasikmalaya . Pada Senin (21/9/2020) sekitar pukul 01.20 WIB dini hari. Diketahui pria tersebut mengemudi kendaraan minibus bernopol D 1783 X. Aksi nekat tersebut terekam kamera CCTV yang terpasang di pos jaga Polres Tasikmalaya Kota. Alhasil, pengemudi minibus itu diringkus petugas kepolisian yang berjaga. Bripka Ivan Darmawan, seorang anggota yang sedang melaksanakan piket penjagaan mengungkapkan, saat kejadian ia dikagetkan dengan suara klakson minibus tersebut. Mobil yang datang dari arah Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya langsung berbelok ke arah  Mako dengan menabrak pembatas jalan terlebih dahulu. Lalu mobil tersebut menabrak masuk pintu gerbang Mako sebelah kiri. Mobil terus masuk ke dalam kompleks Polres Tasikmalaya dan berhenti di depan ruangan pokj...