Ini Dia Sosok Teddy Rusdy Dimata Israel
Sumber : Google.com |
Di mata
Israel, Teddy adalah person of contact dan point of contact Israel ke RI baik
ke level pemerintahan, pusat kekuasaan dan Intelijen RI. Tidak salah jika Teddy
yang bertanggung jawab atas pelaksanaan semua proyek dalam operasi Alpha, mulai
dari hal-hal yang strategis hingga ke operasional. Bahkan Teddy juga memimpin
operasi membongkar empat pesawat A-4E Skyhawk sekaligus.
Teddy juga
yang memimpin operasi pemindahan 32 pesawat A-4E Skyhawk dari pelabuhan laut
Elat di Israel ke Tanjung Priok di Jakarta. Operasi ini tergolong incredible operation
dan menuai kesuksessan. Hingga di penghujung tahun 1980, 32 pesawat Skyhawk
tiba di Indonesia, tanpa diketahui oleh media massa dan masyarakat dari mana
asalnya.
Penampilan
pertama A-4 Skyhawk di hadapan publik dilakukan pada HUT ABRI, 5 Oktober 1980
bersama dengan pesawat F5 Tiger II dari Skadron Udara 14. Pada tahun 1982
Pemerintah RI mengakui secara terbuka bahwa wakil Pemerintah RI telah melakukan
dealing dengan Israel melalui pihak ketiga. Ketika itu pemerintah juga
menentang aneksasi Israel atas Dataran Tinggi Golan dan intervensi militer
Israel di Lebanon.
Sebagai Intelijen
sejati, Teddy Rusdy menjunjung tinggi profesionalisme. Tak salah jika dekat
dengan semua kalangan. Kendati dekat dengan intelijen Israel, yang notabene
musuh islam, Teddy juga menjalin hubungan dekat dengan dunia Islam.
Comments
Post a Comment