Seperti Ini Sosok Teddy Rusdy Dimata Sang Istri Sri Suryati

 

Sumber : google.com

Sri Suryati bercerita bahwa Teddy Rusdy merupakan sosok yang mudah bergaul. Teddy pun bisa cepat akrab dengan siapa saja yang baru dikenalnya. Istri dari Teddy ini pun mengatakan bahwa suaminya itu merupakan sosok yang tidak pernah membeda-bedakan antara senior, junior, atau bahkan anak muda yang dari segi usia jauh dibawahnya. Dirinya juga tidak pernah membeda-bedakan perlakuannya kepada orang-orang disekitarnya, baik dari sisi profesi maupun status sosialnya.

Sri Suryati mengatakan, “Karena sifatnya yang mudah bergaul dan tidak membeda-bedakan orang, Teddy juga bisa mengobrol dengan kawan-kawan saya yang pelukis, musikus, dalang, budayawan, dan juga kalangan akademis yang sesekali berkunjung kerumah”.

Teddy Rusdy diketahui memang memiliki hubungan khusus dengan L.B. Moerdani pada saat masih aktif di militer, terutama di dunia intelijen. Namun sang istri tidak tau kapan mereka saling mengenal dan bekerja sama hingga pada suatu hari Teddy menceritakannya kepada saya.

Perkenalan Teddy Rusdy dengan L.B. Moerdani berawal di tahun 1963, tetapi pada saat itu hanya kenal sebatas nama. Pada saat itu, Teddy sedang menjalani tugas operasi Trikora untuk membebaskan Irian Barat di daerah Operasi Morotai dan disaat itu  L.B. Moerdani merupakan tokoh legendaris seorang pahlawan yang gagah berani.

Pada saat Teddy Rudsy yang menjadi awak pesawat amfibi yang dapat mendarat di air (laut), menerbangkan pesawat Albatros (PB), dan Catalina (PBY) yang bisa terbang selama delapan jam lamanya. Pada saat mengemban tugas tersebut Teddy belum pernah bertemu dengan L.B. Moerdani, namun dirinya merasa jika mereka sangat dekat di hati. Pasalnya pada saat itu, Teddy bertanggung jawab setiap kali terbang infiltrasi menerobos pertahanan Belanda dengan membawa logistik  yang sangat dibutuhkan oleh Pasukan Naga pimpinan L.B. Moerdani tersebut.

Comments

Popular posts from this blog

Akhir Dari Operasi Pesawat "Woyla", Akankah Badan Intelijen RI Berhasil?

Terinspirasi Dari Novel Petualangan Hingga Buku Biografi, Teddy Rusdy Pun Mewujudkan Mimpinya

Aspadin Menyesalkan Adanya Berita Hoax Tentang Bahaya Konsumsi Air Galon Guna Ulang